Kamis, 26 Mei 2016

SEMUA AKAN KE SABANG PADA WAKTUNYA, KAMU KAPAN ADA WAKTUNYA?


Cerita ini terinspirasi dari orang-orang yang saya temui di Sabang. Kedatangan mereka ke Sabang ternyata dikarenakan oleh berbagai macam alasan. Semua alasan yang saya dengar sangat menarik untuk diceritakan. Alasan tersebut diantaranya adalah:

1.       Tugas kerja
Alasan pertama ini menjadi lumrah dikarenakan Sabang sendiri adalah kota yang berada di perbatasan Indonesia. Struktur pemerintahan dan pertahanan di Sabang menyerap sangat banyak tenaga kerja. Selain itu sektor swasta juga berperan penting dalam penyerapan tenaga kerja sekaligus mendatangkan para pekerja ke Sabang,

2.       Tertarik karena foto dan vidio keindahan pantainya
Dikarenakan kemajuan tekhnologi dan mudahnya akses informasi sehingga orang yang belum pernah ke Sabang atau pun tidak memiliki kenalan yang tahu mengenai sabang tetap dapat melihat foto dan vidio mengenai Sabang. Sangat banyak di jejaring internet informasi akan keindahan alam Sabang sehingga banyak orang yang ingin menyaksikan langsung keindahan tersebut. Kedatangan dengan tujuan ini bisa dikategorikan sebagai kelompok besar wisatawan yang datang ke Sabang.

3.       Bulan madu
Bagi mereka yang baru menikah, seringkali merasa bahwa daerah Sabang adalah tempat yang sesuai untuk melakukan bulan madu. Mereka yang datang ke sabang dengan alasan ini berasal dari berbagai daerah dan kalangan. Uniknya mereka yang datang ke Sabang karena alasan bulan madu tidak berapa lama sesudah pulang dari Sabang akhirnya dapat momongan. Entah karena faktor alam yang mendukung atau hal yang lainnya tetapi yang jelas keberhasilan bulan madu di Sabang sangat tinggi.

4.       Berkunjung ke Km 0 Indonesia
Kilometer 0 indonesia bak magnet yang mampu menghipnotis orang-orang untuk datang. Sangat banyak orang yang rela berangkat dengan kapal pagi dari Banda Aceh ke Sabang dan pulang dengan kapal siang hanya karena ingin melihat tugu Km 0 Indonesia. Sebuah kebanggaan dan menunjukkan adanya rasa kecintaan akan tanah air saat bisa berkunjung ke Km 0 Indonesia. Selain bisa berfoto ria di Km 0 semua pengunjung yang telah datang juga berhak mendapatkan sertifikat Km 0 yang ada nomor urut kunjungannya.

5.       Mengunjungi teman
Alasan ini sangat berkaitan erat dengan alasan pertama tadi. Rerata orang yang telah menetap di Sabang akan menceritakan keindahan Sabang dan mengajak teman dan saudaranya untuk datang berkunjung. Sabang memang pas untuk dijadikan salah satu tempat gathering atau sekedar berkumpul untuk melepas rindu.

Selain lima alasan di atas ada banyak  alasan lainnya. Yang penting apapun alasannya “semua akan ke Sabang pada waktunya”. Mungkin untuk kamu yang sedang membaca tulisan ini dan belum pernah ke Sabang jangan khawatir, hanya perlu menunggu waktu dan kamu juga akan ke Sabang.

Tidak ada komentar: